Rabu, 07 Januari 2009

Kejutan di Awal 2009, dapat AWARD!!

Di awal tahun 2009, saya mendapat surprise berupa 2 (dua) bingkisan AWARD dari rekan sesama blogger. Senang bercampur heran tentunya, karena belum apa-apa koq sudah bisa dapat award? Berangkatlah saya menuju posting-an blog sang pemberi Award, Sumartono
Satu rekan lagi, Aris juga memberikan award yang sama. Wow, rupanya bukan sembarang award, tapi ada misi saling berbagi pengalaman dan jalinan silaturahmi.

Sebagai ungkapan rasa terimakasih, saya memberikan apresiasi kepada para pemberi award tersebut dengan menjawab pertanyaan yang mereka ajukan.

1. Dari Mana Blog Kalian Berasal?
Blog-ku berasal dari blogger. Sesuai rekomendasi dari senior, saya membuat blog dari http://www.blogger.com/ dianggap lebih mudah dibanding http://www.wordpress.com/ dan sebagai pemula tentu saya memilih dari yang termudah. Suatu waktu nanti saya ingin juga mencoba membuat blog di wordpress sebagai perbandingan dan menambah pengetahuan.

2. Kapan dilahirkannya blog kalian?
Blog ini lahir prematur November 2008, sempat masuk inkubator beberapa hari sehingga bisa lumayan sehat seperti sekarang. Sedang direncanakan untuk membuat adiknya. Semoga bulan depan sang adik sudah siap diperkenalkan.

3. Kesulitan apa saja yang ada saat membuat blog kalian?
Kesulitan yang dihadapi saat awal membuat blog, wah banyak sekali (lha wong dari ga tau apa-apa sama sekali!). Tapi semua itu dapat dilalui dengan mudah berkat Rahmat Allah memberikan kita akal pikiran, yaitu dengan banyak dan tidak malu bertanya. Tidak hanya sekedar bertanya, yang lebih penting adalah action setelah mendapat ilmunya.

4. Mengapa membahas topik yang kalian bahas sekarang?
Topik yg dibahas seputar cinta keluarga, keuangan, bisnis dan investasi karena saya merasa tahu sedikit-sedikit tentang topik2 tsb. Bukan ahli, tapi berada dan pernah 'nyemplung' di bidang itu. Jadi ada pengalaman sedikit yang bisa dibagi dengan harapan bermanfaat bagi yang membacanya.

5. Kenapa tampilan blog kalian menggunakan template itu?
Tampilan blog saya seperti ini, lagi-lagi karena itu yang dianggap paling gampang (given dari www.blogger.com) dan saya tidak mau repot.

6. Apa yang pertama kalian lakukan saat blog kalian baru jadi?
Saat blog ini baru jadi pastinya bersyukur dan seneng sekali karena bisa membuat blog sendiri. Lalu, halo-halo ke seantero jagad "Aku sudah punya blog lho...!" Kemudian mulai meminta siapa saja untuk melihat, ngajak mampir dan minta komentar. Semua itu tidak lain untuk memperbaiki kekurangan yang ada pada blog kita.

Nah, sekarang giliran saya memberikan award kepada teman-teman yang lain. Saya rasa pemberian award ini tidak hanya berlaku di akhir atau awal tahun saja. Saya memberi award kepada beberapa teman yang menurut pengamatan saya pantas menerimanya. Kategori penilaian berdasarkan kegigihan mereka berusaha membuat blog sendiri; mereka membuat perubahan dengan memulai sesuatu yang baru bagi dirinya; mereka baru mulai membuat blog dan mereka belum mengerjakan PR Award yang pernah dianugerahkan kepadanya (Sorry kalau ada yg sudah buat PR-nya tapi belum lapor saya, hahaha...). Mereka adalah :

Lutphy
Asep Hansipudin
Lily Meinova Tan
Endro Sunoto
Kangabet
Yanuar
Laili
Ummi Ziza
Aniek
Yanto

Bagi yang menerima double award serupa tak mengapa. Sekarang, jangan lupa konfirmasi award pada rekan yang lain, 10 blogger kalau bisa, kalau tidak bisa, 5 pun tak mengapa. Ini pertanyaannya;

1. Dari Mana Blog Kalian Berasal?
2. Kapan dilahirkannya blog kalian?
3. Kesulitan apa saja yang ada saat membuat blog kalian?
4. Mengapa membahas topik yang kalian bahas sekarang?
5. Kenapa tampilan blog kalian menggunakan template itu?
6. Apa yang pertama kalian lakukan saat blog kalian baru jadi?

Award ini seolah-olah hanya sebagai ajang silaturahmi antar blogger. Tapi menurut saya, jika dikaji lebih jauh, award ini secara tidak langsung saling mengaitkan link antar blog dan akhirnya dapat meningkatkan traffic bagi kita... Terutama jika blog yang kita tautkan termasuk blog yang ramai pengunjungnya.
Semoga kita semua sukses!


9 komentar:

Anonim mengatakan...

Hehehehehe... kbgian PR yah? :) Slmat mngrjkan bwt yg kbgian.. slmat atas awardx

Anonim mengatakan...

Selamat atas awardnya.
Semoga tambah semangat dan tambah berkah rejekinya.
Salam ACTION!

Anonim mengatakan...

Matur nuwun Pak Joko, sudah mbesuk ke posting saya yang dibuat dalam keadaan komputer kena virus...hehehe

Asep Hansipudin mengatakan...

Wah..Wah..Wah. Salut dan angkat topi saya buat bu Yanti.
Satu : Seorang Kartini sejati yang pantang mundur dan terus ACTION, sekalipun komputer diserang badai virus dan kesibukan sebagai ibu rumah tangga.
Dua : Memberikan tambahan semangat khususnya untuk saya dan tentunya yang lainnya juga tidak boleh mengalah.
Tiga : Terimakasih atas Awardnya yah Kartini ku, semoga kami semua berhasil dalam mengerjakan PRnya.

Salam sukses bu Yanti dan sala ACTION.

Handoko Tantra mengatakan...

Pertama-tam Thanks to mas Joko yang udah nyamperin blog saya serta sarannya..^_^
Bu...kasih ilmunya ya biar saya bisa ngeraih Award juga..
Salam sukses.

http://sohib-dika-bisnis.blogspot.com

Anonim mengatakan...

Assalamualaikum.. ha ha trims mba awardnya. Bagus banget mba.. &di awal tahun ini aku berdoa ya Allah berilah sahabatku ini kemudahan mencapai apa yg menjadi khajatnya, keberkahan dan selalu dlm lindunganMu. Amien....

Anonim mengatakan...

Halo, kami dari KitaBlogger.com ingin mengajak anda bergabung bersama kami untuk membangun komunitas blogger Indonesia ^_^

Anonim mengatakan...

Selamat kepada yang mendapat Award...dan selamat mengerjakan tugas juga yaa....hhehehhee..

Salam...

AGunawaniKA.com

Anonim mengatakan...

bener banget mbak, dibalik award ini terselubung backlink2. Hehehe...

Ditunggu lho... artikel terbarunya!