Bekerja dimanapun dan dalam bidang apapun pun kita senantiasa perlu motivasi. Apalagi jika produktivitas pekerjaan itu diukur berdasarkan target. Maka tak heran jika setiap waktu utamanya para pekerja dibidang marketing, para agent dan pebisnis (MLM, Offline dan Online) harus senantiasa dimotivasi dan memotivasi diri dengan berbagai cara. Pada waktu itu Manulife sedang melakukan perubahan pada manajemen dan produk yang dipasarkan. Banyak agent mengeluh, "Aduh… susah!"
Tak hanya dibidang pekerjaan, dalam kehidupan kita sehari-hari, kata “duh susah” ini sering sekali kita dengar. Orang belum berbuat apa-apa sudah bilang seperti itu. Sebenarnya yang susah adalah membuat diri kita mau melakukan sesuatu yang bermanfaat/positif. Di sini saya bagikan rahasianya.
James Gwee mengatakan bahwa :
- Transisi dan Perubahan adalah suatu tahap yang paling sulit dilalui.
- Perubahan umumnya adalah sesuatu yang tidak nyaman.
- Menghadapi rintangan-rintangan terbesar untuk berubah sebenarnya adalah sebuah kesuksesan.
- Kunci rahasia kesuksesan dari China (Tiongkok-Shanghay) adalah Pu Pha Man, Ca Pha Can, yang artinya Tidak Takut Pelan, Hanya Takut Berdiri/Diam.
Uraian poin 1 - 3 saya satukan; begini : Kebanyakan orang merasa sulit jika harus menghadapi perubahan. Apalagi perubahan dari sesuatu yang enak menjadi tidak enak. Hal yang sudah biasa kita kerjakan tiba-tiba harus diubah dengan cara-cara baru yang membutuhkan usaha dan menyita waktu kita untuk mempelajari lagi . Kita juga merasa terusik dari zona kenyamanan dan harus menyesuaikan diri lagi dengan kadaan yang baru. Usaha kita dalam menghadapi dan melewati perubahan, sebenarnya itu adalah sebuah sesuksesan.
Pesan dari kunci sukses Pu Pha Man, Ca Pha Can adalah, lebih baik jalan pelan-pelan asal tidak diam, karena orang yang jalan pelan pun akan mendahului kita yang diam. Dalam memulai bisnis online atau bisnis apapun, pepatah ini sangat pas, utamanya bagi anda yang merasa sangat sibuk. Anda serasa tak punya waktu untuk mengurus bisnis online atau anda merasa tak banyak tahu tentang internet atau bisnis online. Belajar dan lakukanlah sedikit demi sedikit, toh akhirnya akan sampai juga daripada anda tidak berbuat apa-apa sama sekali. It is better to move slowly, than to keep still and not move at all!! (Lebih baik melangkah perlahan, daripada anda tetap berdiri diam dan tidak melangkah sama sekali!!).
Pada akhirnya jika dicermati, pelajaran atau ilmu apapun yang kita peroleh akan saling berkaitan dan dapat diterapkan dalam setiap aspek kehidupan kita sehari-hari. Apakah itu dalam pekerjaan, bisnis, hubungan keluarga maupun hubungan manusia dengan Allah Sang Pencipta. Apakah anda setuju?
16 komentar:
Setuju nih mbak... berbuat sesuatu adalah jalan terbaik untuk mendekatkan ke tujuan dan cita-cita..
sukses selalu ya mbak...Blog Bisnis Online
Makin mantep tulisannya mbak.
Mau sukses, ya kudu mau berubah. Bener kata JG, lebih baik pelan namun tetap berjalan.
Nah, untuk memastikan diri tetap berada dalam jalur tersebut, pegang erat dream / goal / target anda.
bukan masalah cepat atau lambat dalam hidup ini ... khususnya dalam bidang kemajuan usaha. Yang menjadi masalah utama adalah karena tidak ada kemajuan sama sekali.
salam sukses
http://kliksumberuang.blogspot.com/
Haha..Judul posting unik..ada aja ide untuk memilih pepatah ini jadi judul..
Semoga kita termasuk orang yang jalan pelan-pelan ya Bu..Tapi kebanyakan orang lebih senang "diam" biar "slamet" katanya..alias tetap di zona aman.
O ya, terimakasih atas koreksinya diartikel saya..
http://wawanpurnama.com/2009/02/15/3-siasat-jitu-membuat-tulisan-review-jadi-seru/
Bagus Bu Yanti. Beberapa tahun lalu, saya juga pernah mengikuti seminar motivasi James Gwee. Satu cerita yang sampai sekarang terus saya ingat adalah cerita pemeriksa engsel pintu di sebuah hotel di Singapura yang begitu berdedikasi tinggi. Mencintai dan menghayati pekerjaannya dengan sedemikian rupa.
Salam ACTION!
Tentang posting ini sepertinya berkaitan dnegan posting Mas Hengky di http://mashengky.com/bisnis/bisnis-pelan-pelan-aja-berbisnis-di-internet.html
Boleh beri saran Bu? Nampaknya akan lebih baik kalau iklan propertinya diberi foto rumahnya.
Terimakasih
wah luar biasa perkembangan Mba Yanti Suud, saya jd ngiri, tampilan dan content benar2 luaaaaar biasa, sy belum bisa meng update blog sy krn didunia offline lagi kejar target juga, selamat mba ya, semoga sy bisa mengejar ketinggalan dan dengan harapan sy bisa bertemu dg mba krn tdk lama lagi sy akan pindah ke Tangerang
saking sdh lama tdk ngenet nama blog sendiri lupa he he he
Bu Yanti, bagaimana kabar?
Mumpung bulan Maret belum berakhir, sebuah posting cukup untuk mengisi kekosongan.
Salam dari Semarang.
Mbak Yanti Suud yang baik...
Mohon maaf kalau saya baru melihat komentar mbak yanti di blog saya.. selama ini mungkin terlewati...
Terima kasih ya mbak sudah berkunjung ke web saya.. yang dibuat hanya untuk pelabuhan hati saja tidak seperti mbak Yanti yang telah mengembangkan blog ini menjadi bisnis on-line...
Semoga silaturachmi ini berumur panjang ya Mbak... karena kita sebagai sesama muslim harus sering bersilaturachmi dan berbuat kebaikan agar hidup kita penuh keberkahan dari Allah SWT..
salam..
dewi poedjiastuti
@Mas Zam, Mas Arief, Pak Endro dan Mas Wawan, terimakasih atas support anda semua. Mohon maaf saya lama tidak sempat blogging.
@Pak Joko...salut dan terima kasih buat Bapak yang terus memantau kemajuan affiliate-nya. Bapak sdh mampir ke sini sampai 4x dan saya bengong aja...
Masukan tentang pojok property akan dipertimbangkan, tapi saya belum punya kamera digital Pak... hehehe...
@Bu Dahniar, kapan pindah ke Tangerang?
@ Mbak Dewi, senang berkenalan dengan anda...
mbak angkat topi deh dengan pilihan filosofinya. Terus terang aku jadi termotivasi lagi untuk lebih banyak belajar bisnis online ini. Aku minta bantuan mbak boleh? khususnya dalam buat link2 dalam blogspot yang seperti mabak buat ini. Tks sebelumnya
salam kenal mba, saya kebetulan mampir baca postingan mbak ini mengenai rahasia kesuksesan Pu Pha Man, Ca Pha Can....yg penulisannya sebetulnya "bu pa man, zhi pa zhan" tetapi dibaca "pu pha man, ce pha can", wah...pas baca serasa seperti dijewer dan diingatkan untuk "tidak hanya diam menjadi pembaca saja" ....selama ini saya cuma baca dan baca tapi tidak aktif membuat tulisan (buat blog)...trims banget ya...jadi gelisah nih mau membuka diri dgn membuat blog sendiri, trims mbak
Salam kenal kembali Ria,... Makasih ya atas koreksinya.
Itu filosofi yg sangat ringan yg semua orang pasti bisa melakukannya. Tinggal kita mau atau tidak? Dan ini berlaku pula bagi diri saya sendiri, mau atau tidak melakukan hal kecil yg akan dapat berguna itu.
trus terang saya sangat termotivasi..
terima kasih....
Posting Komentar